Loading...

Manajemen Jajaki Gunawan

Manajemen Persijap Jepara meminati bek timnas U-23 Gunawan Dwi Cahyo. Pemain kelahiran Desa Kriyan, Kecamatan Kalinyamatan, Jepara itu kemarin datang ke Stadion Gelora Bumi Kartini untuk melihat latihan tim. Namun Gunawan belum angkat bicara soal ketertarikan Tim Laskar Kalinyamat itu.

“Saya masih di Persidafon Dafonsoro,” kata Gunawan.

Dia belum mau menanggapi secara rinci soal niat Persijap merekrutnya. Dari kabar yang berkembang dua hari ini, belum ada kecocokan menyangkut nilai kontrak. Bahkan bisa dibilang masih jauh dari titik temu.

Wakil Sekretaris Tim Nurjamil tidak menampik soal penjajakan timnya terhadap Gunawan. “Menurut Gunawan, tawaran Persijap terlalu rendah, menurut Manajemen Persijap, keinginan Gunawan belum terjangkau,” kata Nurjamil yang kemarin bersama Gunawan di sela-sela latih tanding Persijap senior dengan Persijap U-21, sore kemarin.

Gunawan mengenakan kostum Inter Milan dengan nama di punggung Materrazzi (mantan bek timnas Italia). Dia datang sendirian dan duduk di tribune. Namun ia akhirnya turun dan berbincang dengan manajemen Persijap di meja perangkat pertandingan.

Nurjamil mengatakan Gunawan sudah datang pula ke Jepara pada saat masih dilatih Junaidi, namun kala itu penjajakan gagal. Nurjamil juga menyebut masih jauh soal kesepakatan dengan Gunawan.

“Kalau yang saya dengar, dia masih di Persidafon. Tetapi kami akan melihat perkembangannya,” lanjut Nurjamil.

Dalam uji coba sore kemarin, Persijap kedatangan dua pemain asing. Mereka adalah striker Rodrigo Santoni dan Etogo Marc. Pelatih Agus Yuwono membutuhkan dua pemain sayap. (H15-81/SM)
Skuad 6915953138684980916

Posting Komentar

  1. Gunawan Dwi Cahyo bergabunglah dengan team PERSIJAP.
    bagaimanapun PERSIJAP merupakan team yang patut diperjuangkan, tunjukkan keberhasilan ditempat kelahiran anda.
    warga Kriyan mendukungmu.

    BalasHapus

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive