Loading...

Faktor Kelelahan Bayangi Persijap

JEPARA - Masalah menghinggapi Persijap Jepara jelang tampil di leg pertama babak delapan besar Copa Dji Sam Soe Indonesia 2008/2009. Fisik akan menjadi kendala saat menantang Persitara Jakarta Utara di Stadion Surajaya Lamongan, Sabtu (30/5/2009) sore.

Faktor kelelahan menjadi musuh utama Laskar Kalinyamat, julukan Persijap- jelang laga nanti. Maklum saja, Rabu (27/5/2009) lalu, Evaldo Silva de Azis dkk usai berjibaku melawan Persib Bandung dipartai kandang terakhir Liga Super Indonesia, musim ini.

Belum hilang rasa capek yang mereka rasakan, anak asuh Djunaedi harus bertolak menuju Lamongan guna bersiap menghadapi tim berjuluk Laskar Si Pitung. Sebenarnya, bukan hanya kelelahan yang dirasakan Evaldo dkk. Kekalahan 2-3 atas Maung Bandung, julukan Persib merupakan hasil yang sangat menyakitkan.

"Anak-anak tidak punya cukup waktu untuk memulihkan kondisi fisiknya. Karena sehabis menghadapi Persib, kami sudah harus berangkat menuju Lamongan. Jangankan untuk memulihkan kondisi. Waktu yang harusnya bisa untuk istirahat, harus terbuang untuk menempuh perjalanan Jepara-Lamongan," sebut Arsitek Persijap Djunaedi.

Menyadari bahwa tim asuhannya sedang dalam kondisi yang tidak menguntungkan, Bang Djun demikian Djunaedi akrab disapa, tak akan membebani Evaldo dkk dengan target muluk-muluk. Menurutnya, mampu menahan imbang Rahmad Rivai dkk di leg pertama dengan persiapan pas-pasan merupakan hasil maksimal.(fmh)
Piala Indonesia 4670293648527087780

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive