Loading...

Persikabo Berniat Jegal Persijap

Tim Persikabo Bogor memang sudah kehilangan poin pada leg pertama . Pada leg pertama babak 16 Besar Copa Dji Sam Soe Indonesia di Jepara, Laskar Kalinyamat saat itu menang telak 4-0 atas Persikabo Bogor. Tapi hal itu tak akan dibiarkan oleh tim asuhan Suimin Dihardja, pada leg kedua.

Persikabo menegaskan tak menyerah. Mereka tetap berambisi membuat kejutan besar dengan menyingkirkan tim Liga Super pada laga kedua di Stadion Cibinong, Bogor, Senin (20/4). Persikabo butuh kemenangan dengan skor minimal 5-0 sekaligus merampas tiket ke perempat final. Setidaknya hal itu diungkapkan pemain Persikabo.

“Meski tipis, masih ada peluang bagi Persikabo. Kami berusaha untuk menang dalam duel di kandang sendiri. Namun, kami harus bekerja keras untuk mengejar defisit gol. Kuncinya adalah menciptakan gol cepat,” kata M. Halim, kiper Persikabo.

Ya, Laskar Padjadjaran butuh gol di menit-menit awal. Bila itu bisa dilakukan, pemain Persikabo bakal makin terpacu untuk menambah gol. “Gol cepat menjadikan motivasi pemain tinggi. Apalagi, kekuatan kami dengan Persijap sesungguhnya tak jauh berbeda,” tegasnya.

Tuan rumah sesungguhnya memiliki modal sangat bagus untuk menghadapi Persijap. Tim besutan Suimin Diharja mencetak kemenangan 3-0 atas Mitra Kukar dan bermain imbang 2-2 saat menghadapi Persisam Samarinda di kompetisi Divisi Utama. Sukses itu menunjukkan performa Persikabo sedang menanjak.

Meski demikian, Persijap bukan lawan ringan. Pelatih Junaidi juga sudah mengantisipasi permainan ofensif yang diperagakan Persikabo. Junaidi bakal memperkuat pertahanan dan sesekali melakukan serangan balik. “Kami harus waspada. Lini depan mereka sangat bagus. Kemenangan 3-0 atas Mitra Kukar menunjukkan mereka mampu mencetak kemenangan besar. Tak ada pilihan, kami harus memperkuat pertahanan,” tandas Junaidi.

Persijap tampaknya akan mengandalkan serangan balik. Junaidi berharap strategi bertahan dengan menempatkan Pablo Frances sebagai ujung tombak tunggal bisa efektif menghadapi serangan frontal Persikabo. “Saya sudah perkirakan mereka akan mengandalkan serangan balik. Menghadapi lawan dengan strategi seperti itu, kiper justru tidak boleh lengah. Saat kami melakukan serangan, kiper dan pemain belakang harus berjaga-jaga untuk mengantisipasi bila lawan berhasil merebut bola dan langsung membuangnya ke depan,” jawab Halim.

Laga tidak akan kering karena Persikabo berambisi menjegal langkah Persijap. Mengalahkan tim Liga Super tentu menjadi catatan istimewa bagi para pemain Persikabo. Tak masalah bila akhirnya mereka gagal memenuhi target mencetak lima gol tanpa balas. (Krisminarti, antvsports)
Piala Indonesia 6966652106524174417

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive