Loading...

Persijap Optimistis Tatap Putaran Kedua

JEPARA - Upaya Persijap untuk memperbaiki performa sekaligus peringkat pada klasemen Djarum Indonesia Super League (DISL) di putaran kedua menjadi tantangan tersendiri bagi kalangan manajemen, pelatih, dan pemain.

Sejauh ini, Persijap sudah berhasil menempati papan tengah atau berada di peringkat ketujuh klasemen. Dari 17 kali bertanding di putaran pertama, Laskar Kalinyamat -sebutan Persijap- telah membukukan 29 poin, hasil dari 9 kali menang, 2 kali seri, dan 6 kali kalah. Pada putaran pertama tersebut, Persijap juga sudah mengoleksi 22 gol dan kebobolan 16 gol.

Posisi Persijap itu masih lebih baik daripada beberapa tim lain yang selama ini dikenal memiliki tradisi kuat dalam persepakbolaan tanah air, misalnya, Persik Kediri, Arema Malang, dan Pelita Jaya Purwakarta. Bahkan, dibandingkan dengan penghuni peringkat enam klasemen, yakni Persela Lamongan, Persijap hanya tertinggal satu poin.

So, peluang untuk menggeser posisi Persela dan beberapa tim di atasnya masih cukup terbuka. Meski hal itu tidak mudah, manajemen Persijap percaya bahwa upaya untuk mewujudkannya bukanlah sesuatu yang tidak mungkin.

Apalagi jika menilik performa Evaldo dkk yang cukup solid selama tampil pada putaran pertama lalu. Itu masih ditambah dengan adanya perekrutan pemain asal Thailand Phaitoon Thiabma yang menggantikan Carlos Raul Sciucatti. Phaitoon diharapkan bisa turut mengangkat performa tim.

"Harapan kami di putaran kedua, Persijap minimal bisa mempertahankan posisi di papan tengah seperti sekarang, syukur-syukur bisa lebih baik lagi," ujar Manajer Persijap Edi Sujatmiko kemarin (3/1).

Untuk mewujudkan hal itu, Edi meminta pemain tetap menunjukkan semangat dan loyalitasnya kepada tim. "Itu modal berharga yang kami miliki pada putaran pertama lalu," bebernya.

Meski tetap optimistis, Edi berharap agar tim Persijap tidak lengah atau cepat berpuas diri. Pasalnya, tim-tim lain tentu juga berambisi memperbaiki performa mereka. "Itu yang perlu kami waspadai. Ada beberapa tim yang cukup serius melakukan persiapan di putaran kedua, bahkan mereka tetap mendapatkan dukungan dana besar dari APBD seperti Persela Lamongan," ujar mantan camat Kota Jepara tersebut. (aji/jpnn/ko)
Super Liga 4700376074100174986

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive