Loading...

Kompetisi Divisi III Persijap Diputar

Sebanyak 38 tim Divisi III di bawah naungan Persijap akan berkompetisi mulai hari ini di Stadion Kamal Djunaidi. Selama lebih kurang sebulan mereka bersaing menjadi yang terbaik. Kompetisi itu digelar rutin tiap tahun, dan sudah dua musim ini pemain yang boleh tampil maksimal berusia 21 tahun dan penduduk Jepara.

Ketua Penyelenggara Kompetisi Divisi III Tafrichan mengatakan, kompetisi ini digelar sebagai rentetan dari kompetisi yang baru saja berakhir, Liga Yazz Tea U-19 yang diikuti 32 tim dari seluruh Jepara.

”Jika Liga U-19 muara jangka pendeknya untuk pembentukan tim Porprov, maka Divisi III dengan usia maksimal 21 tahun ini di antaranya untuk membina sekaligus menyeleksi bibit-bibit muda Persijap,” kata Tafrichan, kemarin.

Kompetisi itu akan dibuka hari ini pukul 14.00 di Kamal Djunaidi oleh Ketua Pengcab PSSI Jepara Ahmad Marzuki, dan dihadiri perwakikan dari 38 tim. Kompetisi itu akan rampung pada akhir Juli, dan laga finalnya akan digelar di Stadion Gelora Bumi Kartini.

Tafrichan menjelaskan, pihak penyelenggara menyeleksi dengan ketat persyaratan pemain yang akan tampil, terutama masalah usia dan harus penduduk Jepara. Itu karena muara dari kompetisi itu untuk pembinaan pemain-pemain lokal.

”Kami sudah melakukan screening secara ketat, dan persoalan-persoalan yang timbul bisa teratasi. Jika terbukti ada pemain yang di luar persyaratan yang ditentukan, maka sanksinya tim terkait bisa didiskualifikasi atau didegradasi” tegasnya. Setelah tim Divisi III, rencananya juga akan digelar kompetisi Divisi II dan Divisi I usai Lebaran nanti. (H15-81)
Persijap 1459972413770464202

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive