Loading...

Siap Tampil Beda di Putaran Kedua

Peringatan dari Persijap untuk pesaingnya di kompetisi ISL. Persijap bakal makin galak setelah menambah daya gedor dengan mendatangkan Alberto ‘Beto’ Goncalves. Penyerang asal Brasil ini sudah pernah menunjukkan kebolehannya saat bermain di Persipura. Namun cederanya memaksa Beto meninggalkan Papua dan kembali ke Brasil untuk menjalani operasi dan perawatan.

“Saat menjalani seleksi, kami hanya mengecek bagian tubuh yang dicurigai bermasalah. Namun setelah diperiksa, ternyata sudah tidak ada masalah. Selanjutnya, dia juga menjalani pemeriksaan intensif dari tim dokter,” jelas pelatih Persijap Suimin Diharja.

Suimin memang memberi perhatian khusus pada riwayat cedera Beto. Dia sudah tak meragukan kualitas teknik dan ketajaman Beto. Selanjutnya, Suimin dan tim dokter memberi rekomendasi kepada manajemen.

“Dia boleh dikatakan 90 persen bakal bergabung dengan Persijap,” katanya.

Selain Beto, Persijap juga akan menyeleksia dua asing lagi, Ali Khaddafi dari Bontang FC dan Jose Bastian yang terakhir kali bergabung dengan PSMS. Bahkan informasi terakhir, gelandang Deltras Danilo Fernando pernah mengungkapkan keinginannya bergabung dengan Persijap.

“Untuk Danilo, kami belum pernah berkomunikasi. Namun, kami sungguh senang bila dia bersedia bergabung. Hanya, dia tetap harus menjalani seleksi. Demikian pula dengan Khaddafi,” ujar Nur Jamil, sekretaris tim.

Suimin berharap mendapatkan tambahan tiga pemain asing. Dia juga ingin menggaet pemain lokal.

“Semua tergantung evaluasi teknis dan finansial klub. Yang jelas, Persijap akan tampil beda di putaran kedua,” ungkap Suimin. (/ew/bolanews)
Super Liga 8241616455654845810

Posting Komentar

  1. sebaiknya beli pemain yang berkualitas,
    krn di persijap musim ini hampir tidak ada
    pemain yang berkualitas.......

    di bek pemain yang bagus hanya evaldo dan syahrul,lainnya tidak berkualitas.....
    di gelandang pemain yang bagus hanya johan juansyah........
    di striker belum ada pemain yang berkualitas......

    BalasHapus
  2. Skalian beli DIAN AGUS pak management, spertinya penjaga gawang kita juga butuh perhatian....

    BalasHapus
  3. Iya tuh.. penjaga gawang lupu dri perhatian, danang tidak konsisten. yasir mainnya angin2an kdang bagus kdang jlek bgt.

    BalasHapus
  4. Bener pak.. tolong benahi yang dibawah mistar juga..!!

    BalasHapus

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive