Loading...

Kaimu Bakal Dapat Pesaing


JEPARA - Persijap belum berhenti memburu pemain. Mantan striker Persipura Jayapura Cornelis Kaimu bakal mendapatkan pesaing.

Penyerang yang siap datang mengikuti seleksi adalah Amadeus Suropati. Dia musim lalu memperkuat HSBC Lions, salah satu klub di Liga Singapura.
Anggota Tim Perekrutan Pemain Suko Santoso mengatakan, Suropati dijadwalkan datang pekan ini.

'Sampai hari ini kami masih menunggu kedatangannya,'' kata Suko. Pemain itu dilahirkan di Bali pada 31 Desember 1985. Pemilik tinggi 185 cm dengan berat 75 kg tersebut bermain bersama Deltras Sidoarjo pada musim 2008, sebelum memperkuat Lions.

Pada 2007 dia membela tim Porda Bandung U-23. Dalam usia 19 tahun, Suropati berbaju Canberra City Australia, setelah sebelumnya direkrut Persekaba Badung U-16 dan PSIM Yogyakarta U-18 (2003).

Suropati tercatat mengikuti pembinaan pemain di Italia dengan bergabung di Gianni Oddone Academy pada 2001. Ketika itu dia mendapatkan penghargaan sebagai best player dalam International Sumer State Tournament di Turin. Saat masih di Australia pada 2004, dia menjadi top scorer pada Australian U-19 State League.

Suko menjelaskan Persijap tidak mungkin merekrut Cornelis Kaimu dan Suropati sekaligus. ''Kami menampung referensi untuk pemain depan yang bisa diandalkan. Karena itu, kami kemungkinan hanya memilih salah satu dari mereka,'' lanjut Suko.

Momentum seleksi itu akan dipertajam pada pertandingan uji coba yang rencananya di gelar, Kamis malam besok. Asisten Pelatih Anjar Jambore Widodo mengatakan skuadnya akan diuji klub lokal dalam laga itu. ''Selain untuk mengukur kemajuan latihan selama ini, latih tanding juga bisa menjadi arena seleksi pemain yang belum dinego,'' kata Anjar.

Optimistis Bugar

Sementara itu, bergabungnya kembali kapten tim Evaldo memberi catatan tersendiri bagi pemain tersebut. Pria 35 tahun itu menjadi pemain dengan usia tertua di Tim Kota Ukir.

Dalam kompetisi Liga Indonesia musim lalu, umurnya hanya disamai gelandang Sriwijaya FC Keith Kayamba Gumbs. (H15-22,SM)
Skuad 4207960568797107836

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive