Loading...

PSIS Matangkan Mental di Jepara

* Kompetisi Liga Remaja

SEMARANG
- PSIS Yunior tidak mematok target khusus di laga final Liga Remaja Piala Suratin U-18 melawan Persijap di Jepara, 10 Mei mendatang.

Laga tersebut untuk melatih mental bertanding pemain sebelum menghadapi putaran nasional.
Ali Nasoka dan kawan-kawan hanya diinstruksikan main maksimal. ’’Main di Jepara malah lebih bagus untuk pemain.

Mental bertanding mereka akan benar-benar teruji, mengingat tekanan di laga tersebut sangat besar. Itu penting sebelum mereka main di putaran nasional,’’ kata Asisten Manajer Tim, Agus Budiarto.

PSIS Yunior lolos ke final setelah di semifinal menang 2-1 atas Persis Solo Yunior, Minggu (3/5) di Stadion Citarum. Sedangkan Persijap menang telak 3-0 atas Persibas Banyumas.
Bertanding di kandang lawan, lanjut Agus, biasanya anak-anak asuhan Arli Mirhan bisa main lepas. Hal itu bisa dilihat saat mereka berhadapan dengan tuan rumah Persiku Kudus, beberapa waktu lalu.

Dalam pertandingan yang menentukan lolos atau tidaknya PSIS Yunior ke semifinal tersebut, Eli Nasoka justru tampil enjoy dan tenang. Padahal, tekanan di laga tersebut sangat besar karena menentukan nasib kedua tim untuk melaju ke semifinal.

’’Jika mereka (pemain PSIS Yunior .red) main fight, disiplin, dan tenang, kami yakin bisa mengimbangi permainan Persijap. Bahkan peluang menang tetap terbuka,’’ katanya.

Yang Terbaik

Sebenarnya pertandingan ini sudah tidak mempengaruhi kami untuk maju ke babak nasional. Jadi, tidak ada target muluk-muluk. Namun, laga ini bergengsi untuk menentukan yang terbaik di Jateng.

Pelatih PSIS Yunior, Arli Mirhan menyatakan tidak ada persiapan khusus menghadapi Persijap di final. Semua anak-anak asuhannya siap tanding. Hal itu memudahkannya dalam menyusun komposisi pemain yang tepat untuk mengantisipasi permainan tuan rumah.
Pemain yang tidak bisa diturunkan hanya Nova. Pemain belakang tersebut masih cedera.

Pemain pengganti Nova sudah dipersiapkan. Tidak ada persiapan khusus, tapi mungkin ada perubahan formasi tim. Itu untuk mengantisipasi permainan Persijap. ’’Ada kemungkinan kami memperkuat lini tengah. Biar permainan lawan tidak berkembang,’’ tandasnya. (H13,C16-18)
Persijap Junior 2676594146671612176

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive