Loading...

Persijap Tak Remehkan Persikabo


Tak ingin kecolongan di leg kedua dari Persikabo Bogor, Persijap Jepara serius menggelar persiapan.

Meski sudah mengantongi kemenangan telak 4-0 atas Persikabo Bogor (foto) pada leg pertama babak 16 besar Copa Indonesia 2008/09, Persijap Jepara tetap serius mempersiapkan diri.

Tim berjuluk Laskar Kalinyamat tampaknya tak ingin kecolongan di laga kedua, sekaligus ingin segera memastikan satu tiket ke babak delapan besar turnamen bergengsi ini.

Menurut pelatih Persijap Djunaedi, libur panjang karena mundurnya jadwal kompetisi Superliga dan Copa Indonesia, bakal membuat fisik pemain menurun.

Untuk itu, dirinya memastikan kembali mengenjot fisik anak asuhnya jelang menghadapi tim divisi utama tersebut. Sayang karena laga yang sedianya digelar pada Rabu (25/3), ditunda hingga waktu yang belum ditentukan.

"Kami harus tetap waspada dan melakukan persiapan sebaik mungkin, jika tidak ingin gagal melaju ke babak berikut," katanya dihubungi wartawan, Kamis (26/3).

Ditambahkannya, sukses menuai kemenangan di laga pertama membuat dirinya cukup optimistis bisa menghentikan perlawanan tim dari kasta kedua kompetisi Liga Indonesia tersebut. (YK, Goal)
Piala Indonesia 1206023274440522242

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive