Loading...

Jetman Siap Terima Hibah Saham


Berbeda dengan sikap yang ditunjukkan Banaspati dan Curva Nord, suporter Persijap yang tergabung dalam wadah Jetman justru secara terang-terangan siap menerima saham yang dihibahkan M Said Basalamah. Kesanggupan tersebut telah disampaikan baik kepada pimpinan PT Jepara Raya Multitama (JRM) selaku pengelola Persijap, Ketua Umum Persijap, maupun PSSI Jepara.

Rencananya, hari ini mereka akan membahas lebih lanjut terkait dengan masa depan Persijap dengan PSSI Jepada dan pihak-pihak terkait lainnya. ”Lha wong dikasih ya harus diterima. Soal nanti bagaimana, kan terserah kita, wong sudah dikasihkan” kata Abdurrohman, Ketua Umum Jetman, Selasa (17/2).

Pihaknya tidak khawatir dalam pemenuhan kebutuhan finansial Persijap. Lantaran, selama ini mendapatkan dukungan dari sejumlah pihak, terutama para pengusaha yang ada di Jepara. Jetman berharap dukungan tersebut juga akan masuk pada ranah sisi finansial.

”Kebetulan, di Hipmi (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia) Jepara, saya mendapatkan dukungan dari teman-teman,” ungkapnya.

Menurutnya, jika tidak menerima hibah saham tersebut, maka tidak aka nada lagi yang mengurusi Persijap. Terlebih dari manajemen lama sudah terang-terangan sudah menyerah.

”Itu yang terpenting. Harus kita terima, soal nanti mau bagaimana, apakah lanjut di Divisi Utam atau turun kasta di Liga Nusantara, yang penting Persijap masih milik publik Jepara),” terangnya.
(Wahyu KZ / Sundoyo Hardi)
Supporter 8814558719491660843

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive