Loading...

Persijap Kembali ke Puncak


JEPARA - Persijap kembali menempati posisi puncak klasemen sementara Djarum Indonesia Super League (ISL). Mereka menggeser Arema Malang setelah menundukkan Bontang FC dalam laga di Gelora Bumi Kartini, Jepara, kemarin. Gol tunggal dicetak kapten tim Evaldo menit ke-29 melalui penalti.
Bermain empat kali, tim Kota Ukir mengemas nilai 10, sama persis dengan catatan Arema. Namun ’’Laskar Kalinyamat’’ memiliki selisih gol yang lebih baik, yakni mencetak lima gol tanpa kebobolan.

Persijap sebelumnya dua hari memimpin klasemen, yakni pada Sabtu dan Minggu lalu setelah menahan imbang tanpa gol tuan rumah PSPS Pekanbaru. Posisinya kemudian digeser ’’Singo Edan’’ yang mempermalukan Persisam Samarinda.
Kini posisi puncak kembali diamblil alih anak-anak Jepara. ’’Kami melewati pertandingan dengan sangat berat, namun kami masih dalam posisi yang baik. Ini sangat penting dan menyenangkan,’’ kata Evaldo.

Penalti diberikan wasit Yandri setelah Noorhadi dilanggar Sardianata di kotak penalti. Sebelum itu, Noorhadi juga mengancam gawang ’’Tim Bukit Tursina’’ namun tendangannya dimentahkan kiper Ade Mochtar. Peluang emas serupa juga dicetak tandemnya, Pablo Frances pada menit 17 dan 30.
Sebenarnya tuan rumah tampil kurang garang. Tim tamu lebih menguasai jalannya pertandingan.

Membentur Tiang

Pada babak pertama, setelah kebobolan, Bontang justru mendapatkan peluang manis lewat Aldo Barreto, namun bola masih membentur tiang gawang. Evaldo juga menyelamatkan gawang. Berposisi sebagai orang terakhir di sekitar gawang, dia menghalau bola tembakan lawan.

Pada menit ke-70 Pelatih Junaidi memasukkan pemain yang baru bergabung Phaitoon Thiabma. Pemain asal Thailand itu baru berlatih sekali berama tim, sehingga belum bisa menyesuaikan diri. Selain itu, kondisi fisiknya belum prima.

Bontang FC, melalui kreasi serangan yang digalang Ali Khaddafi terus mengendalikan permainan. Praktis di babak kedua tuan rumah tertekan.

Tiga bek tuan rumah, yaitu Evaldo, Ferly La’ala dan Ahmad Mahrus Bahtiar mendapatkan ujian berat. berkali-kali kiper Danang Wihatmoko menyelamatkan gawang lewat aksi-aksi menawan.

Menit 84 Aldo Barreto memasukkan bola ke gawang, namun gol itu dianulir karena dia dinilai wasit melanggar kiper. Usai laga kaca pintu ruang ganti tim tamu pecah, sehingga menimbulkan ketegangan. Saat jumpa pers, Pelatih Bontang Fachri Husaini menyatakan timnya dirugikan dengan dianulirnya gol itu. ’’Saya merasa itu sebuah gol. Kami menguasai permainan dan membalas dengan gol,’’ katanya.

Terkait insiden pecahnya kaca, Manajer Bontang FC Andi Satya meminta maaf. ’’Itu bukan kesengajaan dari pemain kami. Pintu terkunci didorong dan pecah,’’ katanya..(H15,kar,J4-22,SM)
Super Liga 6503069331866473465

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive