Loading...

Anam Kawal Ngon A Djam


JEPARA - Stoper Persijap Anam Syahrul mendapat mandat khusus dari Pelatih Junaidi saat menghadapi Sriwijaya FC dalam laga kedua semifinal Copa Dji Sam Soe Indonesia di Gelora Sriwijaya, Palembang, sore ini.

Pemain kelahiran Jepara itu diinstruksikan mementahkan segala bentuk variasi serangan striker lawan, Ngon A Djam. Anam diminta belajar dari pertemuan pada laga pertama, ketika Ngon sedemikian eksplosif.

Junaidi memandang keberadaan pemain lawan sebagai kekuatan dahsyat. Dia memberi tugas pengawalan kepada Anam karena pemain ini memiliki stabilitas dalam bertahan, fisiknya prima, dan lebih bisa menggagalkan bola-bola sulit serangan lawan.

”Dia akan bekerja ekstrakeras,” lanjutnya, saat dihubungi semalam. Ngon mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 atas ”Laskar Kalinyamat” pada pertandingan pertama. Keith Kayamba Gumbs menggandakan kemenangan timnya untuk lebih mempersulit laju tim Kota Ukir.

Selain Ngon, ”Laskar Wong Kito” masih memiliki striker Budi Sudarsono dan Anoure Obiora. Pelatih Rahmad Darmawan menempatkan Gumbs sebagai gelandang serang saat tampil di Jepara.

Main Cepat

Selain nama-nama itu, serangan mereka juga kerap datang dari Zah Rahan, pemain terbaik Kompetisi Liga Indonesia 2007. Selain Anam, Junaidi juga menyiapkan Evaldo dan Phaitoon Thiabma untuk mengisi barisan bertahan.

Sedangkan Donny Siregar berada di lini kedua. Donny berpendapat barisan tengah timnya akan lebih hidup dengan masuknya kembali Enjang Rohiman dan Isdiantono. ”Kami siap bersaing,” tandasnya. Selain tiga gelandang itu, dua lainnya, Amarildo Souza dan Nurul Huda siap menyulitkan lini tengah Sriwijaya FC yang dihuni Zah Rahan, Wijay, M Nasuha, Gumbs, dan Benben Berlian.

Junaidi menjelaskan timnya harus tampil cepat untuk bisa memenangi pertarungan di lini tengah. ”Kami tidak ingin satu pemain membawa bola lebih lama karena memberi kesempatan lawan menutup. Laga terdahulu harus menjadi bahan koreksi,” ujarnya.

Striker Pablo Frances yang akan beduet dengan Ilham Hasan menjadi tumpuan serangan tim. Pablo pencetak enam gol dalam copa musim ini, absen pada semifinal pertama karena akumulasi kartu. Semangatnya untuk bisa mencetak gol sangat besar. Sriwijaya FC dipastikan tak bisa diperkuat bek sentral Tsimi J Joel, karena akumulasi kartu. Begitu pula Christian Warobay.

Namun, mereka masih punya Slamet Riyadi dan Mauly Lessy.
Kalangan suporter membatalkan niatnya untuk mendukung tim di Palembang, sore ini. (H15-22)
Piala Indonesia 1218169254208944523

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive