Loading...

Seri, Persijap Gagal Lewati Persik

JEPARA - Persijap Jepara akhirnya hanya mampu mengamankan satu poin saat menjamu Persik Kediri, Sabtu, 2 Januari 2009. Lanjutan Liga Super Indonesia (ISL) 2009/2010 ini berakhir dengan skor 1-1.

Hasil ini membuat Persijap tak mampu melewati posisi Persik di klasemen sementara. Saat ini Persijap hanya mampu naik satu setrip ke urutan 6 dengan koleksi 18 poin dari 12 laga.

Persik sendiri kini berada di peringkat ke-5 menggusur Persiwa Wamena juga dengan koleksi 18 poin dari 11 laga. Persik berhak berada di posisi lebih tinggi setelah unggul selisih gol dari Persijap.

Bertanding di Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK), Jepara, Persijap sudah mengancam gawang Persik pada menit ke-10. Memanfaatkan bola liar, striker Laskar Kalinyamat, Pablo Frances berhasil melepaskan tendangan keras ke arah gawang Persik yang dijaga Herman Batak.

Sayang arahnya masih terlalu mudah dibaca Herman. Tanpa perlu bersusah payah, Herman berhasil menghalau bola dan berujung pada tendangan pojok.

Persik yang tidak diperkuat tiga pilarnya, Harianto, Mahyadi Panggabean, dan Saktiawan tak kalah garang. Buktinya, Pato Morales masih mampu membuat kiper Persijap, Danang Widiatmoko menahan nafas pada menit ke-13.

Lewat umpan lampung dari Amarildo Souza dari sisi kanan, Pato berhasil menyambutnya lewat sebuah tandukan keras ke arah gawang Persijap. Namun Persik harus bersabar, karena bola masih melambung di atas mistar gawang.

Pada menit ke-25, Frances kembali mengancam gawang Persik. Namun tendangan kerasnya kembali mampu ditepis Herman Batak. Bola kembali jatuh di kaki pemain Persijap, Isdianto. Sayang tendangannya juga belum menemui sasaran.

Meski mulai tertekan, Persik masih mampu mencuri kesempatan untuk mengancam gawang tuan rumah. Lewat aksi striker muda, Yongki Ariwibowo, Macan Putih nyaris mencuri satu gol seandainya tendangan Yongki usai lepas dari penjagaan tidak membentur mistar gawang.

Persijap akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-34. Pablo Francses yang berhasil melewati Mekan Nasiroy dan O K John dengan mudah mengecoh Herman. Skor pun berubah menjadi 1-0.

Namun keunggulan Persijap tak bertahan lama. Persik berhasil menyamakannya lewat titik putih penalti setelah Aulia Siregar menyentuh bola sontekan Yongki Ariwobowo di kotak terlarang pada menit ke-34.

Pato Morales yang menjadi eksekutor tanpa kesulitan berhasil memerdayai kiper Persijap, Danang. Skor kembali berubah menjadi 1-1.

Persik mencoba memanfaatkan lemahnya barisan pertahanan Persijap. Bahkan Gunawan Dwi berhasil mendapat bola di depan gawang Persijap. Beruntung tendangannya masih melambung sehingga tuan rumah terhindar dari kebobolan. Hingga turun minum, skor tetap bertahan 1-1.

Di babak kedua, Persik justru lebih dulu mengancam gawang Persijap melalui kecerdikan Pato Morales yang berhasil menekan dari sisi kiri pertahanan lawan. Sayang umpannya kepada Yongki Ariwibowo tidak berakhir sempurna. Sontekan Yongky masih melebar di sisi kiri gawang Persijap.

Persijap mulai bangkit. Namun kedisiplinan barisan pertahanan Persijap dalam menjalankan tugasnya membuat penyerang-penyerang Persijap sulit untuk menembus hingga ke kotak penalti.

Donny Siregar cs pun mencoba mencari peruntungan lewat tendangan spekulasi dari luar kotak penalti. Sayang upaya ini juga masih belum berhasil menemui sasaran.

Pada menit ke-65, Evalvo Silva mendapat kesempatan untuk mengeksekusi tendangan bebas. Namun tendangan kerasnya masih mampu ditepis Herman Batak dan hanya menghasilkan tendangan pojok.

Herman kembali tampil gemilang saat memblok tendangan Pablo Frances pada menit ke-74. Frances berhasil menerobos hingga ke kotak penalti usai melewati dua pemain Persijap lewat aksi individu yang memukau.

Persijap terus mengurung pertahan Persik di sisa waktu babak kedua. Namun hingga pluit panjang ditiup, skor tak berubah 1-1.

Susunan Pemain
Persijap Jepara
Danang (g), Evaldo Silva, Catur Rintang, Aulia Siregar, Ahmad Taufiq/Bona Simajuntak, Dony Siregar, Junior, Nurul Huda, Isdianto, Johan, Pablo Frances

Persik Kediri
Herman Batak (g), Khusnul Yuli, O K John, Gunawan Dwi, Mekan Nasiroy, Jefri Dwi Hadi, Legimin Raharjo, Suswanto/Qischil, Amarildo Souza, Yongky Ariwibowo, Patricio Morales

• VIVAnews
Super Liga 2289462022049898164

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

Follow Us


History

Official Jersey

Archive